Anda berada di sini: Beranda  »  Berita  »  Detil Artikel / Tips

Detil Artikel / Tips


Kadin Dorong Realisasi Proyek Investasi Hijau Senilai Rp810 Triliun hingga 2040

Kadin Dorong Realisasi Proyek Investasi Hijau Senilai Rp810 Triliun hingga 2040

JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) mendorong proyek investasi hijau mencapai US$545,3 miliar atau setara dengan Rp810 triliun (kurs Rp14.868 per dolar AS).

Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid menyebut dalam Forum Bisnis Indonesia-Jerman dilakukan untuk memperkuat hubungan perdagangan dan investasi global, utamanya pada sektor hilirisasi industri dan teknologi hijau antara Indonesia dan Jerman, bahkan Uni Eropa (EU).

“Forum Bisnis Indonesia-Jerman yang merupakan bagian dalam Hannover Messe 2023, menjadi wadah bagi pemimpin bisnis untuk menjalin kerja sama global dalam sektor industri teknologi, terutama industri hijau," kata Arsjad dalam keterangan resminya dilansir Sabtu, 22 April 2023.

Arsjad menilai peluang dalam sektor industri hijau sangat besar bagi Indonesia, terlihat dari adanya proyeksi nilai investasi dalam peta jalan hilirisasi Indonesia yang mencapai US$545,3 miliar hingga tahun 2040.

Namun pengembangan sektor industri ini harus dibarengi dengan penguatan usaha dalam menjaga lingkungan hidup serta upaya melaksanakan transisi energi. Hal ini harus dilakukan beriringan agar target dan proyeksi tersebut dapat terealisasi.

Presiden Joko Widodo mengungkapkan, bahwa laju deforestasi turun signifikan dan terendah selama 20 tahun terakhir, kebakaran hutan turun 88%, rehabilitasi hutan mangrove sebesar 600 ribu akan selesai direhabilitasi di tahun 2024. Serta dibangun 30 ribu hektare kawasan industri hijau.

Hal ini diikuti dengan Indonesia yang juga menargetkan 23 persen sumber energi yang dihasilkan berasal dari energi baru dan terbarukan (EBT) pada 2025, serta berencana untuk menutup seluruh pembangkit listrik tenaga uap batu bara di tahun 2050.

 

https://www.trenasia.com/kadin-dorong-realisasi-proyek-investasi-hijau-senilai-rp-810-triliun-hingga-2040