BADAN SERTIFIKASI KADIN DKI JAKARTA
KOMPLEK MAJAPAHIT PERMAI BLOK B NO.21-23
Jl. MAJAPAHIT NO.18-22, JAKARTA PUSAT
Telepon : (021) 386 1838, 2120 8089 Faks. (021) 384 4565
Whatsapp : 0878 3128 6550, 0877 2266 3231
Untuk informasi klik link ini : https://lynk.id/bskkadinjakarta/
44 posko pangan yang tersebar di Jakarta Pusat, serentak diresmikan secara nasional
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertumbuhan ekonomi kuartal II-2023 sebesar 5,17 persen dinilai sangat positif di tengah gejolak perekonomian global. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kontribusi sektor konsumsi dan daya beli masyarakat mengalami peningkatan yang sangat signifikan di saat momen Ramadan dan Lebaran lalu.
Potensi daya beli dan konsumsi masyarakat yang meningkat ini, tak terlepas dari pergerakan industri segmen UMKM berbagai daerah, yang mampu tumbuh positif. Demi memperluas jangkauan UMKM sektor pangan, Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia (Inkowapi) beserta Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia bersama-sama menggelorakan Posko Pangan seluruh daerah.
Ketua Umum Inkowapi, Sharmila Yahya, mengatakan sebanyak 44 posko pangan yang tersebar di Jakarta Pusat, serentak diresmikan secara nasional melalui dukungan konkret kewirausahaan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.
“Hadirnya posko pangan mampu mengoptimalkan daya beli masyarakat dan dapat mendorong peningkatan ekonomi daerah. Diresmikannya posko pangan serentak nasional ini merupakan bagian dari kontribusi UMKM sektor pangan dalam meningkatkan kewirausahaan pelaku usaha di daerah dalam skala masyarakat di daerah," ujarnya, Selasa (8/8/2023).